Headlines
Bantuan Korban Terdampak di Kabupaten Agam Diserahkan Langsung Pemko Pekanbaru

Membumi.com
Agam (06/12/25) – Dalam keterangan persnya Kalaksa BPBD Kota Pekanbaru Iwa Gemino mengungkapkan bahwa terkait musibah Banjir dan Longsor yang menimpa kabupaten Agam Sumatera Barat, Pemerintah Kota Pekanbaru juga membawa 5 truk bantuan kemanusiaan untuk korban terdampak.
“ Alhamdulilah Pemko Pekanbaru yang diwakili Wakil Walikota Pekanbaru, Kalaksa BPBD Kota Pekanbaru dan rombongan sudah mengantarkan bantuan kepada warga terdampak di Kabupaten Agam, “ ungkap Iwa Gemino.
“ Kami atas nama Pemerintah Kota Pekanbaru dan masyarakat Kota Pekanbaru, turut berduka cita atas musibah yang menimpa saudara – saudara kami di Agam dan seluruh Provinsi Sumatera Barat. Semoga Allah berikan kekuatan dan kesabaran untuk semua korban, dan apa yang kita antarkan hari ini mungkin tak seberapa, namun ini sebagai bukti cinta dan kasih sayang sesama kita, “ ungkap Wakil Walikota Pekanbaru H. Markarius Anwar, S.T., M.Arch.
“ Alhamdulillah kami atas nama Pemerintah Kabupaten Agam dan masyarakat Kabupaten Agam mengucapkan terima kasih banyak kepada bapak Walikota Pekanbaru, Wakil Walikota, Ketua DPRD Kota Pekanbaru dan masyarakat Pekanbaru yang sudah perduli terhadap musibah yang menimpa saudara – saudara kita di Kabupaten Agam, “ ungkap Bupati Agam, Ir. H. Benni Warlis, M.M.
Diakhir keterangan persnya Kalaksa BPBD Kota Pekanbaru mengungkapkan bahwa bantuan tersebut berupa Sembako, pakaian layak pakai, selimut, obat – obatan dan uang kurang lebih Rp. 180 Juta, “ Bapak Walikota Pekanbaru H. Agung Nugroho menyampaikan turut berduka dan kepada masyarakat terdampak semoga kembali pulih, “ tutup Iwa Gemino.
Source : BPBD Kota Pekanbaru dan Agam Media Centre
.

.

.

.





